PERTOLONGAN DARI ORANG TAK TERDUGA
- Published in Pendidikan
Sekitar sembilan tahun lalu, saya mempunyai impian untuk membuka cabang KPM di Jakarta. Impian ini dianggap mustahil oleh banyak orang, karena KPM dengan bayaran seikhlasnya tidak mungkin punya dana yang cukup untuk sewa ruko di Jakarta, di mana biaya menyewa ruko di Jakarta pasti mahal. Kemudian belum adanya kepastian jumlah pelajar Jakarta yang berminat untuk belajar di KPM. Selain itu belum tumbuh kesadaran dari warga Jakarta kalau seikhlasnya itu bukan gratis atau sekecil-kecilnya, sehingga jika KPM memaksakan diri untuk membuka cabang di Jakarta maka peluang rugi besar sudah ada di depan mata.
Walaupun banyak faktor yang tidak mendukung, tetapi hati saya selalu memohon pertolongan Allah dan bertekad untuk tetap membuka cabang di Jakarta. Ternyata niat baik dan tekad yang kuat untuk membuka cabang di Jakarta, menyebabkan datangnya pertolongan Allah. Jalannya untuk datang pertolongan Allah sepertinya karena pada waktu itu saya sempat diwawancara oleh salah satu stasiun TV swasta mengenai les bayaran seikhlasnya yang sudah saya lakukan. Setelah acara tersebut tayang di TV, ternyata ada orang yang menonton acara tersebut dan tertarik untuk mendukung program yang saya buat. Kemudian orang tersebut menghubungi staf saya dan mengajak bertemu di Jakarta. Di pertemuan itu ternyata orang tersebut menawarkan peminjaman ruko secara gratis untuk dijadikan kantor cabang KPM di Jakarta selama 5 tahun dan akan dilanjutkan kembali kalau orang tersebut merasa cocok. Terus terang itu kabar yang sangat menggembirakan, sebab hal itu menjadi solusi utama dalam membuka kantor cabang KPM di Jakarta.
Hal yang sangat menarik bagi saya adalah ternyata orang tersebut adalah orang keturunan India dan beragama Hindu. Sementara di KPM sendiri banyak murid-muridnya beragama Islam dan saya sangat menekankan murid-murid KPM untuk rajin beribadah. Orang tersebut tidak mempermasalahkan ketika di lembaga saya dibuat banyak aktivitas yang bernuansa Islam. Di sini saya sangat menyadari bahwa banyak orang baik di luar sana yang mau membantu tanpa memikirkan suku, bangsa, agama, dan ras. Saya merasa peminjaman ruko gratis ini adalah balasan dari Allah atas apa yang telah saya lakukan selama ini di KPM. Sebab saya buat aturan siapa saja bisa belajar di KPM, tanpa dibatasi oleh agama, suku bangsa, latar belakang ekonomi dan sosial. Sikap ini yang saya rasa menyebabkan Allah mengirimkan orang dari mana saja untuk membantu KPM.
Ada pesan yang ingin saya sampaikan berdasarkan kisah yang berhubungan dengan cabang Jakarta dan sosok keturunan India yang beragama Hindu. Pesan saya pada generasi muda adalah rencanakan cita-cita yang sulit dicapai dan raihlah cita-cita itu dengan niat yang baik, tekad yang kuat serta memohon pertolongan Allah. Kemudian jadilah manusia yang bermanfaat bagi orang banyak tanpa membeda-bedakan suku, bangsa, agama, ras serta latar belakang ekonomi dan sosial. Sebab kita pun tidak tahu siapa manusia yang akan menolong kita saat mendapat kesulitan suatu saat nanti. Pesan terakhir adalah kita harus punya hati yang lapang untuk menerima, baik perbedaan sikap maupun perbedaan pendapat agar perdamaian dan sinergi sesama anak bangsa bisa terwujud.
Kisah mendapatkan ruko di Jakarta ini, saya ceritakan karena di bulan September 2022 peminjaman berakhir. Di pertengahan Agustus 2022 ini, saya dan tim KPM cabang Jakarta telah memberikan bingkisan dan tanda terima kasih kepada beliau yang telah meminjamkan ruko secara gratis selama 8 tahun kepada KPM. Wujud lengkap ruko itu adalah satu ruko yang terdiri dari 4 lantai ditambah setengah ruko yang terdiri dari 2 lantai di daerah Rawamangun, Jakarta Timur. Ruko itu telah menjadi saksi bisu bahwa pernah ada lebih dari seribu anak setiap tahunnya yang belajar dengan bayaran seikhlasnya di tempat tersebut. Anak-anak tersebut sangat merasakan manfaat belajar di KPM dengan bayaran seikhlasnya. Banyak di antara mereka yang bisa melanjutkan ke sekolah favorit dan perguruan tinggi favorit serta tidak jarang di antara mereka yang mendapat beasiswa.
Alhamdulillah KPM cabang Jakarta masih tetap ada di Rawamangun walaupun di tempat yang berbeda. Kantor KPM Cabang Jakarta saat ini ada di Jalan Pinang Raya 1A Rawamangun, Jakarta Timur dan berikut narahubung yang bisa dihubungi 081212719511.
Semoga kisah ini bermanfaat dan menginspirasi.
Bogor, 29 Agustus 2022
Bang Read1